Kerjasama UNIBBA dengan Pemerintah Kabupaten Pegunungan Bintang Papua

Pada hari Selasa, 7 Agustus 2018, Universitas Bale Bandung (UNIBBA) telah kedatangan kembali tiga orang tamu dari Pemerintahan Kabupaten Pegunungan Bintang Papua untuk pembahasan kelanjutan jalinan Kerjasama dengan UNIBBA yang sudah berjalan sejak tahun 2015 dalam bidang pendidikan. Penandatanganan kelanjutan kerjasama akan dilakukan oleh Rektor UNIBBA Dr. Ir. H. Nasep Rachmat, M.M, M.Si. dengan Bupati Pegunungan Bintang Papua yang direncanakan akan berkunjung ke Universitas Bale Bandung dan melakukan penandatangan kelanjutan MoU setelah HUT RI (akhir bulan Agustus ini). Kedatangan mereka pada siang tadi ke UNIBBA bertujuan untuk melakukan persiapan dalam rangka kegiatan kunjungan dan pelaksanaan penandatangan kelanjutan kerjasama tersebut.

Kepala Bidang Pengembangan SDM Kab. Pegunungan Bintang, setelah diterima dan bersilaturahni dengan Rektor UNIBBA yang didampingi Wakil Rektor I, II, dan III, menyempatkan berkunjung ke rumah sewa para mahasiswa dari Pegunungan Bintang yang dikuliahkan di UNIBBA. Beliau menyampaikan terimakasih dan rasa puasnya dengan pelayanan dan fasilitas yang telah diberikan pihak Universitas kepada para mahasiswa yang dikirim pemerintahan pegunungan bintang ke UNIBBA. Sementara itu, ketika pihak lembaga menawarkan penginapan untuk bermalam sebelum terbang kembali ke Papua, mereka menolaknya karena lebih memilih dan merasa nyaman dengan bermalam di rumah sewa para mahasiswa tersebut. Mudah-mudahan rencana kegiatan kunjungan Bupati Pegunungan Bintang Papua ke UNIBBA dan penandatangan kelanjutan MoU akan berjalan lancar, tertib, dan aman.